SEWA KANTOR CBD

Rekomendasi Sewa Kantor Kebon Jeruk Terbaik 2024

Table of Contents

Dalam dunia bisnis yang terus berkembang, lokasi kantor dapat menjadi kunci kesuksesan bagi perusahaan. Salah satu area yang semakin diminati adalah Kebon Jeruk, yang telah menjadi pusat bisnis yang ramai di Jakarta Barat. Kebon Jeruk dikenal memiliki wilayah perkantoran, sekaligus stasiun transmisi jaringan televisi nasional.

Bagi perusahaan yang sedang mencari tempat strategis untuk beroperasi, Kebon Jeruk menawarkan beragam pilihan kantor yang dapat memenuhi kebutuhan mereka. Dari fasilitas modern hingga aksesibilitas yang mudah, artikel ini akan memberikan rekomendasi terbaik untuk sewa kantor di Kebon Jeruk pada tahun 2024.

5 Sewa Kantor di Kebon Jeruk

AKR Tower

AKR Tower adalah gedung perkantoran yang tersedia untuk disewa dan dijual secara strata. Gedung ini merupakan bagian dari superblok AKR Gallery West yang terletak di Jl. Panjang No. 5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Dengan total luas bangunan mencapai 31.356 meter persegi dan memiliki 41 lantai, AKR Tower menawarkan luas rata-rata 764,78 meter persegi per lantai, menjadikannya salah satu gedung pencakar langit di wilayah Kebon Jeruk. 

Keunggulan lokasinya juga terlihat dari akses mudah ke berbagai fasilitas umum di sekitarnya, termasuk pusat perbelanjaan seperti Central Park Jakarta, Mall Taman Anggrek, dan St Moritz Mall. Selain itu, AKR Tower juga memiliki akses transportasi yang nyaman dengan kedua tol Gerbang Tol Kebon Jeruk 2 dan Exit Tol Kebun Jeruk yang dapat dicapai dalam waktu singkat. Pilihan tempat tinggal seperti Gallery West Residence Apartment dan Puri Botanical Residence juga tersedia di sekitar area tersebut.

Cek Harga dan Ketersediaan

The Vida

The Vida adalah sebuah gedung perkantoran yang tersedia hanya untuk sewa dan dibangun pada tahun 2013. Gedung ini terdiri dari 10 lantai dengan luas total 8227 m2 dan rata-rata luas lantai 822.70 m2. Berlokasi di area Kebon Jeruk, tepatnya di Jl. Raya Perjuangan No. 8, RT.1/RW.7, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, The Vida menonjol sebagai bangunan modern yang ramah lingkungan serta function hall yang disediakan dapat menampung hingga 500 orang. 

Lokasinya strategis, dengan akses dekat ke Jalan Tol dalam Kota Tomang menuju Kebon Jeruk, serta akses tol Jakarta-Tangerang dan Jakarta-Merak, dan jalan raya Perjuangan. Selain itu, gedung ini juga berdekatan dengan berbagai pusat perbelanjaan dan fasilitas kesehatan. Diantaranya, The Vida berjarak 350 m dari The FoodHall, sekitar 3,2 km dari Lippo Mall Puri, dan sekitar 5,6 km dari Central Park. Tambahan lagi, terdapat Lotte Grosir Meruya (4,5 km) dan Pasar Taman Aries (1,6 km).

Cek Harga dan Ketersediaan

Graha Multi

Graha Multi merupakan sebuah gedung kantor yang terletak di Jakarta Barat. Dengan luas bangunan keseluruhan sebesar 4,000 m2, gedung kantor ini berlokasi di l. Panjang No.55, RT.5/RW.10, Kb. Jeruk, Kec. Kebon Jeruk, dan tersedia untuk disewa. Terdiri dari 5 lantai, Graha Multi berdekatan dengan Slipi Jaya Plaza, Central Park Jakarta, dan ITC Permata Hijau, serta dilengkapi dengan 2 lift. Fasilitas di sekitarnya termasuk ATM dan layanan perbankan. 

Cek Harga dan Ketersediaan

Gedung Graha Kencana

Gedung Graha Kencana merupakan sebuah gedung kantor yang tersedia untuk disewa dengan ukuran medium. Gedung ini dapat memenuhi kebutuhan penyewa yang mencari ruang kantor dengan harga terjangkau di Jakarta. Terletak di Jl. Raya Perjuangan No. 88, Kebon Jeruk RT.11/RW.10, Jakarta Barat, DKI Jakarta, gedung ini memiliki total luas bangunan sebesar 10.000 meter persegi, dengan rata-rata luas per lantainya mencapai 1.250 meter persegi. Gedung ini berlokasi dekat dengan pusat perbelanjaan seperti St Moritz Mall, PX Pavillion, dan Central Park Jakarta, 

Graha Kencana dilengkapi dengan 4 lift dan sebuah dedicated service lift. Fasilitas di sekitarnya termasuk ATM, bank, tempat parkir luas di area basement, keamanan yang memadai, lobi, serta CCTV yang tersedia 24 jam. Selain itu, akses ke transportasi umum juga mudah, dengan Halte Sbr. Graha Kencana dan Halte MNC Studios. Terdapat juga fasilitas kesehatan terdekat seperti Siloam Hospitals Kebon Jeruk, yang hanya berjarak 200 meter atau sekitar 3 menit jalan kaki dari gedung. Terdapat akses yang mudah ke berbagai gedung perkantoran lainnya seperti gedung RCTI, MNC Pictures, dan mnc Studio Tower 1.

Cek Harga dan Ketersediaan

Sastra Graha

Sastra Graha adalah gedung perkantoran delapan lantai yang telah beroperasi sejak tahun 1996. Gedung ini terletak di Jalan Raya Perjuangan, Kavling 21, RT.11/RW.10, Kecamatan Kebon Jeruk, Kota Jakarta Barat, dengan luas bangunan total 8.100 meter persegi, dan luas rata-rata tiap lantainya adalah 1.012,50 meter persegi. Fasilitas di Sastra Graha meliputi dua lift, satu low zone lift, dan satu dedicated service lift.Gedung ini memiliki keamanan yang dijaga oleh CCTV dan petugas keamanan 24 jam, serta dilengkapi parkir tersedia untuk 200 kendaraan. 

Lokasi Sastra Graha sangat strategis, dekat dengan sejumlah pusat perbelanjaan di Jakarta Barat, termasuk Mall Taman Anggrek (2,4 km), Mall Central Park (3,1 km), Lippo Mall Puri (7 km), dan Mall Puri Indah (7,3 km). Ada juga akses Gerbang Tol Kebun Jeruk 2  dan akses transportasi umum seperti halte busway yang mudah dijangkau.

Cek Harga dan Ketersediaan

Dapatkan penawaran harga terbaik untuk sewa ruang kantor di SewaKantorCBD, yang merupakan mitra Anda dalam menemukan ruang kantor ideal. Terhubung dengan lebih dari 500 gedung perkantoran, SewaKantorCBD tidak hanya menawarkan berbagai pilihan, tetapi juga menyediakan jasa konsultasi GRATIS yang telah terbukti berhasil membantu banyak perusahaan nasional dan multinasional. Dengan pengalaman yang luas dalam industri ini, kami siap membantu Anda menemukan ruang kantor yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda, sehingga Anda dapat fokus pada pertumbuhan dan kesuksesan perusahaan Anda.

Related Article