SEWA KANTOR CBD

Kewajiban Penyewa Kantor yang Menjadi Biaya Bulanan

Table of Contents

Banyak hal yang harus diperhatikan saat Anda ingin menyewa sebuah lokasi kantor atau ready office. Salah satunya adalah masalah biaya yang besarnya sangat bervariasi tergantung area kantor yang disewa. Sebagai penyewa, Anda harus memperhitungkan biaya yang menjadi kewajiban Anda secara rinci. Jenis biayanya pun sangat beragam, tidak hanya biaya sewa yang dibayarkan di awal. 

Jenis-Jenis Biaya yang Menjadi Kewajiban Penyewa

Saat menyewa sebuah lokasi kantor, Anda harus bisa menghitung semua kebutuhan biayanya. Ini penting untuk dilakukan supaya Anda bisa menyediakan anggaran yang memadai dan bisa menyewa kantor tersebut tanpa keberatan secara finansial. Berikut ini beberapa jenis biaya sewa kantor yang nantinya akan menjadi kewajiban bulanan bagi Anda sebagai penyewa:

  • Biaya Sewa dan Biaya Servis

Pertama tentu saja ada biaya sewa yang biasanya dibayarkan dalam periode waktu tertentu sesuai kesepakatan atau aturan dari pihak pengelola gedung. Ada kantor yang bisa disewa dengan pembayaran biaya per 3 bulan, per 6 bulan, maupun per tahun. Dalam hal ini Anda bisa memilih area kantor yang pembayaran biaya sewanya sesuai dengan kapasitas anggaran Anda. 

Selain biaya sewa, ada juga biaya servis atau service charge yang juga merupakan kewajiban penyewa. Ini merupakan jenis biaya yang dipakai untuk seluruh operasional gedung, seperti security gedung, cleaning service, maintenance lift, dan hal-hal lainnya.

  • Biaya Listrik

Selanjutnya ada biaya listrik yang sudah pasti akan menjadi beban rutin bagi penyewa kantor. Sebenarnya ada beberapa gedung yang sudah menambahkan biaya listrik ke dalam uang sewa. Namun sebagian besar gedung akan memberlakukan sistem biaya sewa yang tidak termasuk tarif listrik. Jadi pihak penyewa harus membayar biaya listrik secara terpisah sebagai tanggung jawabnya sendiri. 

Tentu saja besar biaya listrik yang harus dikeluarkan setiap bulan sangat bervariasi. Anda bisa memperkirakan biaya listrik sesuai dengan kapasitas pemakaian alat elektronik, jumlah tenaga kerja yang bekerja di area kantor, dan lain-lain. Setelah mengetahui total biaya listrik di bulan pertama, biasanya Anda bisa lebih mudah menghitung biaya listrik untuk bulan-bulan berikutnya. 

  • Biaya Parkir

Berikutnya ada biaya parkir kendaraan baik itu kendaraan operasional maupun non-operasional. Tentu saja biaya parkir ini akan sepenuhnya menjadi tanggung jawab dari pihak penyewa kantor. Jadi Anda harus mempersiapkan biaya tersebut sejak dini dan memenuhi tanggung jawab untuk membayarnya setiap bulan. Besarnya bisa bervariasi namun bisa dibuat rentang nominal yang paling mendekati. 

  • Kebutuhan Overtime Perusahaan

Penyewa kantor juga perlu memperhitungkan biaya untuk kebutuhan overtime perusahaan. Namun jenis biaya yang satu ini tidak selalu ada dan tidak selalu menjadi kewajiban pihak penyewa. Biaya untuk kebutuhan overtime hanya dikeluarkan jika memang ada. Jika tidak ada maka jenis biaya ini bisa dihilangkan namun sebaiknya memang tetap dihitung dalam anggaran. 

  • Biaya Internet dan Telepon

Pihak penyewa kantor sudah pasti harus mempersiapkan biaya untuk kebutuhan internet dan telepon. Di era digital seperti sekarang ini, biaya internet dan telepon menjadi kebutuhan utama yang harus dipersiapkan. Apalagi untuk kebutuhan kantor yang pasti akan selalu mengandalkan koneksi internet dan telepon. Tentu saja besar biayanya sangat bervariasi tergantung kebutuhan kantor masing-masing. 

Biaya ini tidak dibayarkan langsung kepada pengelola gedung melainkan ke pihak vendor yang Anda gunakan. Jadi Anda bisa memilih vendor atau provider yang tepat dengan besar biaya internet dan telepon sesuai bujet. Pastikan selalu ada anggaran untuk memenuhi kebutuhan ini agar operasional kantor berjalan lancar. 

Pentingnya Menghitung Biaya Sewa Kantor Bulanan

Ternyata ada cukup banyak jenis biaya yang harus diperhatikan sebelum Anda menyewa kantor. Perhitungan biaya ini bisa Anda jadikan acuan saat harus mempersiapkan anggaran menyewa kantor sesuai kebutuhan. Biaya-biaya yang sudah disebutkan tadi adalah jenis biaya bulanan office regular yang sudah pasti akan dikeluarkan jika Anda menyewa kantor. 

Selain itu, bisa saja ada biaya-biaya lain yang harus Anda keluarkan selama menjadi penyewa. Itulah mengapa Anda harus menghitung biaya sewa kantor bulanan tersebut secara cermat. Hitung semua jenis biaya termasuk beragam jenis biaya tambahan lain yang akan menjadi kewajiban Anda. Hal ini sangat penting untuk dilakukan demi kelancaran operasional kantor agar tidak terhambat masalah biaya. 

Demi mencegah terjadinya kesalahan dalam menghitung dan mempersiapkan biaya sewa kantor bulanan, Anda bisa memakai jasa konsultan SewaKantorCBD. Mereka akan membantu Anda untuk mencari area kantor yang tepat sesuai bujet. Lebih dari itu mereka juga akan membantu Anda menghitung rincian biaya yang perlu dikeluarkan setiap bulannya sebagai penyewa. 

Dapatkan sewa ruang kantor dengan penawaran harga terbaik di SewaKantorCBD. SewaKantorCBD terkoneksi dengan 500++ gedung perkantoran menyediakan jasa konsultasi GRATIS yang telah berhasil dan berpengalaman membantu banyak perusahaan nasional maupun multinasional.

Related Article